Tangisan bayi mengandung banyak arti. Dan kita sebagai orang tua terkadang sulit untuk memahami apa mau bayi dari tangisannya. Bisa saja karena dia haus, lapar, atau ketakutan. Nah sebelum si baby menangis karena tidak nyaman dengan kasur yang dia tiduri, ada tips memilih kasur bayi yang tepat sebagai berikut:
Pilihlah kasur yang sesuai dengan ukuran boks bayi. Kasur yang terlalu besar akan membuat posisi bayi tidak seimbang saat tidur. Sementara yang kelewat kecil, akan membuat bayi tidak nyaman.
Kasur yang terlalu empuk tidak baik bagi bayi, karena berpengaruh pada kelurusan tulang punggung bayi. Dengan kondisi kasur bayi yang terlalu empuk, dikhawatirkan tulang punggung akan mengikuti bentuk lengkungan tersebut.
Kasur bayi yang baru dibeli, sebaiknya dijemur lebih dahulu untuk menghilangkan bau pabrik, supaya pernafasan bayi tidak terganggu.
Bayi pasti mengompol. Karena itu pilihlah kasur yang memiliki lapisan perlak bayi yang anti air, karena lebih nyaman dan baik untuk kulit bayi. Sebaiknya hindari perlak bayi dari bahan plastic atau karet yang kaku, karena bisa membahayakan kulit bayi yang sensitif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar