Tidak mengagetkan lagi bila selebriti Hollywood ramai membuat parfumnya sendiri alias ikutan jual parfum. Mengingat mereka memiliki basis penggemar yang solid, tentunya bisa menjadi menjadi target pasar potensial untuk jual parfum. Apalagi ada saja kefanatikan penggemar yang rela membeli barang-barang idolanya walau tidak dia butuhkan. Hal ini menjadi ceruk bisnis yang tidak luput dari perhatian bintang Hollywood meski mereka sudah mendapat kontrak jutaan dollar untuk karya seni mereka. Salah satunya adalah Paris Hilton, sosialita terkenal dari negeri paman Sam yang kini berbisnis jual parfum.
Bisnis jual parfum Paris Hilton ini bermula di tahun 2005, di mana dia melalui perusahaan kecantikan Parlux Fragrances mengeluarkan bermacam jenis parfum. Parfum pertama adalah Heiress untuk perempuan dan Heir untuk pria. Heiress merupakan perpaduan Passion Fruit, Peach Granita, Champagne Mimosa, Orange Burst, Dewberry Blossom, Honeysuckle, Star Jasmine, Ylang Ylang, Grenadine, Tiare Flower, Violet Leaf, Sheer Vetiver, Tahitian Tonka dan Blonde Woods. Sementara Heir memadukan aroma Crisp Bergamot, Fir Balsam, Mandarin Leaves, Elemi, Patchouli, Brushed Suede, Lavender, Iron Musk, Sandalwood, dan Amber.
Jual parfum ala Paris Hilton selanjutnya adalah dengan merilis parfum Can Can. Diciptakan khusus wanita yang terinspirasi dari film Moulin Rouge! Bagi wanita yang menyukasi wewangian yang segar dan terkesan kekanak-kanakan silakan memilih Can Can yang memadukan bunga jeruk, cassis, nectarine, wild orchid, orange blossom, musk, amber dan woods. Parfum berikutnya adalah Just Me yang bisa memiliki edisi untuk pria dan wanita. Edisi wanita memiliki ekstrak Raspberries, Bergamot, Pink Peppercorn, Violet, Lily of the Valley, Iris, Freesia Petals, White Rose, Climbing Ylang Ylang, Tahitian Vanilla, Egyptian Sandalwood, Multifaceted Skin Musk dan Blonde Woods Accord. Sedangkan edisi pria memiliki perpaduan Sicilian Bergamot, Lemon Zest, Tangerine, Black Currant, Key Lime, Sage dan Clove Bud.
Kabarnya bisnis jual parfum Paris Hilton terbilang sukses. Karena menurut pengakuan cucu miliyader ini kepada majalah FHM, keuntungan yang di rasih hanya dari bisnis jual parfum mencapai 1,3 milliar dollar Amerika sejak tahun 2005. Sepertinya Paris Hilton mewarisi tangan dingin buyutnya, Conrad Hilton.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar