Senin, 13 Februari 2012

Transisi Program Akuntansi Manual ke Komputer

Banyak program akuntansi tersedia di pasaran untuk membuat akuntansi lebih mudah. Bagaimanapun, orang-orang yang selalu menggunakan sistem akuntansi manual akan mengalami sedikit sangsid dalam proses transisi dari manual ke program akuntansi berbasis komputer. Sekali Anda mengalami betapa menolongnya program akuntansi untuk mengdokumentasikan transaksi terkait akuntansi, Anda akan penasaran seperti apa hidup ini tanpa program tersebut. Berikut adalah masa transisi dari manual ke program akuntansi berbasis komputer.


1. Kenali nilai dari penanganan akuntansi Anda melalui program akuntansi. Aplikasi komputer bisa menangani laporan lebih cepat daripada seorang akuntan yang melakukannya secara manual. Program akuntansi memudahkan Anda untuk mendapatkan informasi mengenai transaksi di masa tertentu.
2. Eksplorasi opsi yang ada. Bacalah apa saja yang ditawarkan atau fitur apa saja yang dimiliki oleh program akuntasi itu, baru tentukan jenis program mana yang cocok untuk kebutuhan akuntansi Anda.  
3. Uji coba program sebelum membelinya. Banyak pengembang program akuntansi yang memberikan masa tertentu untuk menggunakan program itu secara cuma-cuma. Kesempatan ini menjadi peluang Anda untuk membandingkan program akuntansi yang satu dengan yang lainnya.

4. Transfer data akuntansi Anda satu persatu, ke dalam program akuntansi itu. Untuk masa satu bulan, Anda akan mengalami kerepotan ini. Setelah sebulan baru Anda akan merasakan pengalaman yang menyenangkan dengan program akuntansi itu. Biasanya membutuhkan 30 hari sehingga Anda terbiasa dengan program itu, dan akhirnya bisa menjalankan segala fitur yang terdapat di dalamnya.
5. Back up data keuangan Anda secara teratur. Kekhawatiran besar yang orang-orang miliki dari masa transisi ini adalah ketakutan kehilangan data keuangan mereka. Jadi pastikan Anda melakukan back up transaksi dalam program akuntansi Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar