Jumat, 17 Februari 2012

Desain Interior Rumah Ala Italia


Desain interior rumah Italia dan konsep dekorasinya telah berubah selama 10 tahun belakangan ini. Perkembangannya lebih merefleksikan selera pemilik rumah alih-alih mengikuti tren tradisi yang ada. Desain interior rumah di Italia pun saat ini lebih variatif, unik dan cantik, tanpa melupakan unsur fungsional dan menarik. Bila Anda tertarik untuk mencoba tema Italia, berikut adalah detail dari desain interior rumah ala Italia. 

Ruang tamu
Bagian ruang tamu elegan dan nyaman. Meja kursi antik bukanlah furnitur yang biasa dipakai dalam desain interior Italia karena ketidaknyamanannya. Kalaupun mebel antik itu harus dipakai, bukan karena fungsinya, tapi lebih untuk menambah efek visual. Tipikal penampilan rumah seorang Italia kini adalah elegan, dengan warna-warna alami alih-alih mengaplikasian warna yang tone-nya tebal, dan dramatis. Sofa kulit dan kursi masih popular di ruang tamu mereka.



Dapur
Dapur pun tidak luput dari bagian desain interior rumah yang mengalami perkembangan. Dulunya, dapur tidak mendapat perhatian khusus dalam sebuah bangunan rumah. Sekarang, dapur menjadi ruang keluarga sendiri, di mana mereka bisa mempersiapkan dan menyantap makanan bersama-sama. Tren yang berkembang di Italia adalah tren yang berlawanan dengan fast food, di mana masyarakat lebih memilih mengolah sendiri makanannya dan menikmatinya, tidak asal telan makanan. Untuk mewujudkan sebuah dapur ala Italia, bagian yang menjadi focus utama adalah ruang kerja di dapur dan perangkat dapur. Jangan gunakan pernak-pernik atau benda dekoratif lainnya yang tidak memiliki tujuan atau fungsi di dapur. 



Kamar tidur dan kamar mandi
Kondisi kamar tidur di Italia biasanya memiliki tradisi seperti berikut: sebuah tempat tidur dari besi yang memiliki kepala dengan desain antik. Mereka memadukan keantikan dengan desain kontemporer. Untuk kamar mandi, orang Italia memandangnya sebagai pusat kesehatan dan keintiman. Konsep kamar mandi sebagai bagian dari desain interior rumah adalah ruangan yang menjadi ruang privasi Anda yang super nyaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar